Harmonisasi Keberagaman Melalui Bukber Warga Glory Royal Residence Tiban

Harmonisasi Keberagaman Melalui Bukber Warga Glory Royal Residence Tiban

INEWSKEPRI.COM|BATAM - Bulan suci Ramadhan menghadirkan berbagai macam keberkahan. Keberkahan tersebut berlomba-lomba diraih umat Islam khususnya dalam meningkatkan ibadah dan mendulang banyak pahala.


Bulan suci Ramadhan juga membawa berkah dan manfaat untuk semua lapisan masyarakat, seperti adanya tradisi ngabuburit, berburu Ta'jil dan Buka Puasa Bersama atau yang dikenal istilah kekinannya Bukber. 


Tradisi ini bisa menjadi wadah untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama tetangga, rekan kerja dan ruang lingkup yang lebih luas tanpa memandang ras, suku dan juga agama. 


Melalui momen bulan suci Ramadhan inilah masyarakat Perumahan Glory Royal Residence, Tiban Baru pada hari Minggu (9/2) sore menggelar acara Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama Warga Perumahan Glory Royal Residence, Tiban Baru, Kecamatan Sekupang, Kota Batam dengan tema "Menjalin Silaturahmi Dan Kebersamaan Dalam Keberkahan Ramadhan".


Silaturahmi dan buka puasa bersama ini bertujuan agar seluruh warga Glory yang terdiri dari berbagai ras, suku dan agama berjumlah lebih kurang 240 kepala keluarga ini lebih kenal satu sama lain.


 "Selama ini sesama warga disini hampir tidak saling kenal, karena sejak awal perumahan ini berdiri belum ada terbentuk kepengurusan Rukun Tetangga/RT dan belum pernah ada kumpul sesama warga dengan jumlah sebanyak ini", kata Tara Adi Putra selaku ketua RT terpilih pertama di Perumahan Ini. 


Tara menambahkan, acara ini terselenggara dan berjalan lancar berkat dukungan swadaya dari seluruh warga Perumahan Glory Royal Residence Tiban. Ia berharap seluruh warga yang sudah kompak dan saling membuka komunikasi setelah acara ini, menjadikan semangat baru untuk menata bersama lingkungan perumah ini yang masih banyak hal yang harus di wujudkan. Seperti fasilitas sosial dan fasilitas umum. 


Pada pembukaan acara ini juga disampaikan sambutan tokoh lintas agama yang mewakili keberagaman warga perumahan Glory Royal Residence. "Acara Ini merupakan wujud harmonisasi kehidupan bermasyarakat di perumahan kita ini yang terdiri dari berbagai etnis dan agama", kata Suwandi, tokoh masyarakat Glory dalam sambutannya. 


Sementara itu, Abeng yang bisa dikatakan penghuni pertama perumahan ini merasa bangga dan berterimakasih. " Ini pertama kali diadakan silaturahmi antar warga selama saya tinggal disni dan semoga semakin sukses kedepannya ", Tegas Abenk perwakilan dari warga Tionghoa. 


Hal senada juga diungkapkan oleh tokoh masyarakat lainnya, Ferdinand Simanjuntak. Ia merasa bangga dan terharu melihat kebersamaan ini. " Saya terharu melihat kita berkumpul seperti ini. Sangat indahnya perbedaan ini", Ungkap Ferdinand. 


Lurah Tiban Baru, Dikurnia Putra yang turut hadir dalam acara ini mengucapkan selamat dan terimakasih kepada perangkat RT dan panitia yang telah mengagas acara ini. "Acara silaturahmi seperti ini agar tetap dilanjutkan di massa yang akan datang, sehingga semua permasalahan nantinya bisa lebih mudah mencari solusinya", Tegas Putra. 

 

Acara ini ditutup dengan makan bersama dan foto bersama. (MZ)

Lebih baru Lebih lama